Home Top Ad

Responsive Ads Here

Nama, Ciri-Ciri, dan Gambar 8 Planet dalam Tata Surya

Share:

8 Planet dalam Tata Surya, Pluto tidak Termasuk

8 Planet dalam Tata Surya, Pluto tidak Termasuk - Tata surya merupakan susunan benda-benda langit yang berputar mengelilingi matahari sebagai pusatnya. Dalam tatas surya kita terdapat 8 planet yang mempunyai karakteristik yang berbeda tiap planetnya. Kedelapan planet tersebut antara lain Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus. Planet-planet tersebut dibagi menjadi dua kategori, yaitu kategori planet terestrial (dari Merkurius hingga Mars) dan kategori planet gas (dari Jupiter hingga Neptunus). Pluto sekarang bukan bagian dari planet, namun sering disebut planet katai atau planet kerdil. Dua planet katai atau kerdil lain yang telah ditemukan dalam tata surya kita adalah Ceres dan eris (2013 UB313).

1. Planet Merkurius


Planet Merkurius adalah planet yang terkecil dan terdekat jaraknya dengan Matahari. Merkuri mempunyai kala revolusi 88 hari. Oleh karena jaraknya yang terdekat dengan Matahari, peredaran Merkurius mengelilingi Matahari lebih cepat dibanding planet lain.
Orbit Merkurius berbentuk bulat telur. Kecepatan rata-rata 46,8 km/detik. Hal ini menyebabkan Merkurius mempunyai jaraj terdekat dan terjauh dengan Matahari. Jarak terdekat Merkurius dengan Matahari adalah 46.000.000 km, sedangkan jarak terjauh 70.000.000 km.

Pada siang hari suhu Merkurius sangat tinggi, sekitar 430ºC, sedangkan pada malam hari sangat rendah, sekitar -180ºC. Merkurius mempunyai kecerahan planet berkisar di antara -2 sampai 5,5 dalam Magnitudo tampak. Merkurius hanya bisa terlihat pada subuh atau maghrib.

Merkurius tidak memiliki atmosfer, Inti Merkurius diselimuti mantel setebal 600 km, sedangkan kerak  Merkurius diduga diselimuti mantel setebal 100 sampai 200 km. Permukaan Merkurius mempunyai banyak perbukitan, beberapa di antaranya mencapai ratusan kilometer panjangnya. Diduga perbukitan ini terbentuk karena inti dan mantel Merkurius mendingin dan menciut pada saat kerak sudah membantu. Kemungkinan besar ini Merkurius adalah cair.

Ciri-Ciri Planet Merkurius



Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet merkurius adalah sebagai berikut:

Jarak Merkurius dari Matahari : 46-70 juta kilometer
Kala revolusi : 88 hari
Kala rotasi : 59 hari
Gravitasi : 3,7 m/s2
Diameter : 4879,4 km
Volume : 6,083 x 1010 km3
Massa : 3,3011 x 1023 kg
Rata-rata suhu : 340 kelvin
Jumlah satelit : tidak ada

Gambar Planet Merkurius


Gambar Planet Merkurius dan ciri-ciri planet merkurius

2. Planet Venus


Planet Venus adalah planet yang jaraknya terdekat kedua dengan Matahari, yaitu 108.000.000km. venus adalah planet yang paling terang dibanding planet lain. Jika langit sedang cerah pada pagi atau senja hari, lihatlah ke arah matahari terbit atau tenggelam. Kita akan melihat sebuah benda langit seperti bintang yang bercahaya cukup terang itulah Venus. Venus sering disebut Bintang Fajar atau Bintang Senja.

Venus terlihat lebih terang dibanding planet lain karena Venus memiliki atmosfer yang pekat dengan CO2 dan sejumlah kecil Nitrogen, Hidrogen, dan uap air. CO2 inilah yang menyebabkan suhu permukaannya sangat tinggi karena terjadi efek rumah kaca. Atmosfer Venus tebal dan selalu diselubungi oleh awan berwana putih. Atmosfer inilah yang memantulkan cahaya matahari sehingga terlihat berkilau dari Bumi.

Venus adalah planet yang paling dekat dengan Bumi. Ukurannya pun hampir sama dengan Bumi, hanya sedikit kecil. Diameternya kira-kira 12.100 kilometer, sedangkan  Bumi meiliki diameter 12.755 kilometer. Orbit Venus berbentuk seperti lingkaran.

Venus mempunyai masa revolusi cukup cepat, yakni 224,7 hari. Sebaliknya, Venus berotasi sangat lambat. Arah rotasi Venus berlawanan dengan arah rotasi planet-planet lain. Satu putaran rotasi membutuhkan waktu 243,2 hari. Jadi, di Venus 1 tahun Venus mengelilingi matahari lebih cepat dari pada 1 hari Venus.

Ciri-Ciri Planet Venus



Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet venus adalah sebagai berikut:

Jarak Venus dari Matahari : 108 juta kilometer
Kala revolusi : 224,7 hari
Kala rotasi : 243,2 hari
Gravitasi : 8,87 m/s2
Diameter : 12.100 km
Volume : 6,083 x 1010 km3
Massa : 3,3011 x 1023 kg
Rata-rata suhu : 737 Kelvin
Jumlah satelit : tidak ada

Gambar Planet Venus


Gambar Planet Venus dan ciri-ciri planet Venus

3. Planet Bumi


Planet Bumi adalah planet ketiga terdekat dengan Matahari, satu-satunya yang dihuni manusia. Sebagaian besar permukaan Bumi diliputi air, yaitu 70,8%, sehingga Bumi terlihat hijau kebiru-biruan jika dilihat dari teleskop. Sisanya adalah daratan yang tersusun dari dataran, gunung, dan lembah yang banyak tertutup hutan menghijau.

Jarak antara Bumi dengan Matahari adalah 149,6 juta kilometer atau 1 AU (Asrtronomi Unit). Bumi berotasi selama 24 jam atau 1 hari, berevolusi selama 365,2425 hari. Bumi mempunyai massa sebesar 59.760 miliar ton dengan luas permukaan 510 juta kilometer persegi. Berat jenis Bumi sekitar 5.500 kilogram per meter kubik, diameternya 12.756 kilometer.

Perbedaan suhu permukaan bumi adalah antara -70ºC hingga 55ºC bergantung pada iklim setempat. Satuan yang dipakai di Bumi digunakan sebagai unit perbandingan dengan planet yang lain, seperti AU, hari, minggu, bulan, dan tahun.

Ciri-Ciri Planet Bumi


Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet bumi adalah sebagai berikut:
Jarak Bumi dari Matahari : 149,6 juta kilometer
Kala revolusi : 365,2425 hari
Kala rotasi : 24 jam
Gravitasi : 9,8 m/s2
Diameter : 12.756 km
Volume : 1083,21 x 1012 km3
Massa : 5976 x 1024 kg
Rata-rata suhu : 288 Kelvin
Jumlah satelit : 1

Gambar Planet Bumi


Gambar Planet Bumi dan ciri-ciri planet Bumi


4. Planet Mars


Planet Mars merupakan planet keempat terdekat dengan Matahari, yaitu 230 juta km. Planet ini mempunyai orbit mengelilingi Matahari selama 686 hari, rotasinya 24 jam 37 menit. Nama Mars diambil dari mitologi Yunani, identik dengan dewa Ares, putra dewa Zeus dan Hera. Planet Mars memiliki dua buah satelit yang namanya juga diambil dari mitologi Yunani, Phobos, dan Deimos.

Planet Mars terlihat berwarna merah karena sebagian besar permukaan Mars tampak seperti padang pasir merah dan terdapat awan kuning di atasnya. Padang pasir merah tersebut sepertiga permukaannya terdiri atas daerah-daerah suram yang hampir mirip lautan pasir. Daerah ini dapat berubah warna dan ukurannya menurut musim Mars.
Lingkungan Mars lebih bersahabat bagi kehidupan dibandingkan keadaan planet Venus. Karakteristik Planet Mars hampir menyerupai Bumi dalam beberapa hal dibanding planet lain. Mars mempunyai sedikit air, atsmosfernya terdiri dari karbondioksida, dan argon. Hal ini yang menyebabkan para ahli astronomi berasumsi apakah ada kemungkinan kehidupan di Mars.

Untuk membuktikan dugaan ini, Amerika Serikat meluncurkan 2 pesawat Viking yang mendarat di Mars pada 1976. Pesawat ini membawa contoh tanah dari Mars, tetapi dari hasil penelitian contoh tanah tersebut tidak ditemukan cukup bukti yang mendukung adanya kehidupan di Mars.

Walaupun demikian, Mars tidak cukup ideal untuk manusia. Suhu udara yang cukup rendah dan tekanan udara yang rendah, ditambah dengan komposisi udara yang sebagian besar karbodioksida menyebabkan manusia harus menggunakan alat bantu pernapasan jika ingin tinggal disana. Berbagai misi yang dikirimkan ke planet merah ini belum menemukan jejak kehidupan.

Ciri-Ciri Planet Mars


Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet mars adalah sebagai berikut:
Jarak Mars dari Matahari : 230 juta kilometer
Kala revolusi : 686 hari
Kala rotasi : 24 jam 37 menit
Gravitasi : 3,7 m/s2
Diameter : 6794 km
Volume : 1,631 x 1011 km3
Massa : 6,417 x 1023 kg
Rata-rata suhu : 210 Kelvin
Jumlah satelit : 2

Gambar Planet Mars


Gambar Planet Mars dan ciri-ciri planet Mars


5. Planet Jupiter


Planet Jupiter adalah planet kelima terdekat dengan matahari. Jupiter biasanya menjadi objek tercerah keempat di langit setelah Matahari, Bulan, dan Venus. Namun pada saat tertentu Mars terlihat lebih cerah daripada Jupiter. Jarak rata-rata antara jupiter dan Matahari adalah 778,3 juta km.

Jupiter adalah planet terbesar dan terberat dalam tata surya. Garis tengahnya mencapai 11 kali garis tengah Bumi, yaitu 140.980 km. Massanya 318 kali massa Bumi, namun beratnya hanya 2,5 kali dari Planer Bumi karena Jupiter lebih banyak terisi oleh gas. Jika jupiter kita bayangkan sebagai wadah kosong, maka Jupiter dapat menampung 1.310 buah Planet Bumi.

Walaupun sangat besar dan berat, Jupiter mempunyai periode rotasi yang sangat cepat, yaitu 9,8 jam. Ini adalah rotasi tercepat di tata surya. Periode revolusinya adalah 11,86 tahun. Jika dihitung, kecepatan rotasi Jupiter adalah 35.400 km/jam, sedangkan rotasi bumi 1.610 km/jam.

Planet ini tidak padat, tetapi lembek seperti bubur. Pada permukaan planet akan tampat deretan pola seperti sabuk awan dan ada pula noda besar lonjong yang disebut bintik merah raksasa. Bintik merah tersebut merupakan gangguan pada atmosfer Jupiter.
Permukaan terdiri atas gas helium dan hidrogen cair yang terbungkus awan bergolak. Dipermukaan planet ini terdapat atmosfer Jupiter yang mengandung hidrogen (H), helium (He) berbentuk cair atau gas, juga metana (CH4), dan amonia (NH3) sehingga Jupiter mirip sebuah bola gas raksasa.

Suhu dipermukaan planet ini berkisar antara -140ºC sampai dengan 210C. Jupiter memiliki 63 satelit, tetapi hanya 16 buah yang dikenal. Empat buah satelit berukuran besar, salah satunya, Ganymede, merupakan satelit terbesar di tata surya. Tiga satelit terbesar lainnya adalah Callisto, Europe, dan lo. Duabelas satelit lainnya berukuran kecil, masing-masing bernama Almathea, Himalia, Elara, Pasiphea, Sinope, Lysithea, Carme, Ananke, Leda (terkecil), Thebe, Adrastea, dan Metis.

Ciri-Ciri Planet Jupiter


Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet jupiter adalah sebagai berikut:
Jarak Jupiter dari Matahari : 778,3 juta kilometer
Kala revolusi : 11,86 tahun
Kala rotasi : 9,8 jam
Gravitasi : 24,8 m/s2
Diameter : 140.980 km
Volume : 1,43 x 1015 km3
Massa : 1.88 x 1027 kg
Rata-rata suhu : 165 Kelvin
Jumlah satelit : 63

Gambar Planet Jupiter


Gambar Planet Jupiter dan ciri-ciri planet Jupiter


6. Planet Saturnus


Planet keenam tata surya adalah Saturnus. Planet ini terkenal sebagai planet bercicin. Terdapat beribu-ribu cincin yang mengelilingi planet ini. Cincin-cincin tersebut diperkirakan potongan jutaan es yang mengelilingi Saturnus, tetapi sebenarnya bahan pembentuk cincin ini masih belum diketahui dengan pasti.

Para ilmuwan berpendapat cincin itu tidak mungkin terbuat dari lempengan padat karena akan hancur oleh gaya sentrifugal. Namun, tidak mungkin juga terbuat dari zat cair karena gaya sentrifugal akan mengakibatkan timbulnya gelombang. Maka diperkirakan yang paling mungkin membentuk cincin-cincin itu adalah bongkahan-bongkahan es meteoroit.

Cincin itu pertama sekali dilihat oleh Galileo Galilei pada 1610 dengan teleskopnya. Akan tetapi, dia tidak dapat memastikannya. Pada 1612, sudut cincin menghadap tepat pada Bumi dan cincin tersebut akhirnya hilang. Kemudian pada 1613 cincin itu muncul kembali.
Saturnus adalah planet terbesar kedua. Saturnus terlihat sebagai titik terang berwarna kuning jika dilihat dengan mata telanjang pada langit malam. Saturnus dan cincinnya paling baik dilihat ketika berada pada posisi tertentu. Pada posisi tanggal 13 Januari 2005, Saturnus muncul paling terang. Tahun 2031 akan muncul lebih terang lagi.

Diameter Saturnus adalah 120.660 km atau 9 kali diameter bumi. Walaupun termasuk planet besar, saturnus  berotasi sangat cepat. Lama putaran rotasinya adalah 10 jam 14 menit, rotasi tercepat kedua setelah Jupiter, sedangkan masa orbitnya 29,5 tahun.

Ciri-Ciri Planet Saturnus


Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet saturnus adalah sebagai berikut:
Jarak Saturnus dari Matahari : 1,4 miliar kilometer
Kala revolusi : 29,5 tahun
Kala rotasi : 10 jam 14 menit
Gravitasi : 10,43 m/s2
Diameter : 120.660 km
Volume : 8,26 x 1015 km3
Massa : 5,67 x 1026 kg
Rata-rata suhu : 134 Kelvin
Jumlah satelit : 62

Gambar Planet Saturnus


Gambar Planet Saturnus dan ciri-ciri planet Saturnus


7. Planet Uranus


Planet ketujuh ini ini bentuknya miri dengan Bulan, namun permukaannya berwana hijau kebiru-biruan. Planet Uranus merupakan planet yang terdiri atas gas, bukan dari tanah padat seperti Bumi. Keadaan di Uranus dingin dan beku. Suhu di permukaannya berkisar antara -233ºC sampai 123ºC. Hal inilah yang menyebabkan warna permukaan Uranus hijau kebiru-biruan. Gas tama pada Uranus adalah hidrogen, diikuti methana dan helium.

Uranus ditemukan pada 1781 oleh William Herschel (1738-1822). Jarak Uranus dari Matahari adalah 2.875 juta km. Uranus mencapai 51.118 km dan massanya 14,54 kali massa Bumi. Planet Uranus adalah planet terbesar ketiga setelah Jupiter dan saturnus. Periode revolusinya 84 tahun, sedangkan periode rotasi planetnya 17,25 jam.
Arah rotasi Uranus berlawanan dengan arah rotasi bumi. Uniknya lagi, Uranus berotasi pada sisinya seperti sebuah gasing yang rebah. Akibatnya, satu sisi planet terus-menerus mengalami siang selama 42 tahun, sedangkan sisi lainnya terus-menerus mengalami malam selama 42 tahun.

Uranus memiliki cincin, tetapi berbeda dengan cincin yang tedapat di Saturnus. Cincin Uranus lebih tipis dibandingakan cincin Saturnus. Uranus memiliki 18 satelit alami, dua yang terbesar adalah Oberon dan Titania. Satelit yang lain adalah Cordelia, Ophelia, Bianica, Cressida, Desdemona, Juliet, Portia, Rolsalind, Belinda, Puck, Ariel, Umbriel, dan yang terkecil Miranda.

Ciri-Ciri Planet Uranus


Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet urannus adalah sebagai berikut:
Jarak uranus dari Matahari : 3 miliar kilometer
Kala revolusi : 84 tahun
Kala rotasi : 17 jam 25 menit
Gravitasi : 8,69 m/s2
Diameter : 5073 km
Volume : 6,82 x 1013 km3
Massa : 8.78 x 1025 kg
Rata-rata suhu : 76 Kelvin
Jumlah satelit : 18

Gambar Planet Uranus


Gambar Planet Uranus dan ciri-ciri planet Uranus

8. Planet Neptunus


Jarak Neptunus dengan Matahari sejauh 4.450 juta km. Neptunus memiliki diameter mencapai 49.530 km, memiliki massa 17,2 massa Bumi. Periode rotasi planet ini adalah 16,1 jam, sedangkah periode revolusi adalah 164,8 tahun. Jika Neptunus adalah sebuah wadah kosong, maka Neptunus bisa menapung 60 buah bumi, neptunus memang planet terbesar keempat setelah Uranus.

Kondisi di Neptunus hampir mirip dengan Uranus. Planet ini juga merupakan planet gas. Planet Neptunus juga mirip seperti Bulan, namun warnanya biru dengan permukaan lapisan tipis silika. Sejak tahun 1984 para ahli telah menduga bahwa Neptunus memiliki cincin.
Dengan ini terbukti setelah pesawat angkasa Voyager 2 berhasil mendekati Neptunus dan memastikan bahwa Neptunus memiliki paling tidak tiga lapis cincin. Neptunus memiliki 8 satelit, di antaranya Triton, Proteus, Nereid, dan Larissa. Satelit Neptunusyang terbesar adalah Triton.

Ciri-Ciri Planet Neptunus


Adapun secara singkat dan jelas ciri-ciri planet neptunus adalah sebagai berikut:
Jarak uranus dari Matahari : 4,5 miliar kilometer
Kala revolusi : 164,8 tahun
Kala rotasi : 16,1 jam
Gravitasi : 8,69 m/s2
Diameter : 49.530  km
Volume : 6,24 x 1013 km3
Massa : 1,024 x 1026 kg
Rata-rata suhu : 72 Kelvin
Jumlah satelit : 8

Gambar Planet Neptunus


Gambar Planet Neptunus dan ciri-ciri planet Neptunus

Dari penjelasan tentang nama planet dalam tata surya dan ciri-ciri planet diatas kita bisa menghasilkan beberapa kesimpulan yaitu:

1. Planet dari yang terdekat sampai yang terjauh dari matahari yaitu dimulai dari planet:


a. Merkurius
b. Venus
c. Bumi
d. Mars
e. Jupiter
f. Saturnus
g. Uranus
h. Neptunus

2. Planet dari ukuran terbesar sampai terkecil yaitu dimulai dari planet:


a. Merkurius
b. Mars
c. Venus
d. Bumi
e. Neptunus
f. Uranus
g. Saturnus
h. Jupiter

Itu tadi sedikit artikel tentang Nama-nama 8 Planet dalam Tata Surya, lengkap dengan penjelasan dan ciri-cirinya secara jelas. Disini Pluto tidak termasuk sebagai planet, karena sejak tahun 2006 Pluto sudah tidak dikaterorigan sebagai planet lagi. Semoga dapat bermanfaat. Sekian dan sampai jumpa pada artikel tentang astronomi selanjutnya. Terimakasih atas kunjuangannya dan jangan lupa untuk dishare


Sumber: Saefullah, Aep. 2011. Sain seru: Alam Semesta. Yogyakarta: Penerbit Javalitera.

No comments

silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan